
Foto : Dok. Moviezy
Siapa yang tidak tahu dengan film komedi-horor legendaris Thailand ‘Pee Mak’ yang rilis tahun 2013 lalu? Rupanya, film yang menggambarkan kehidupan masyarakat Buddhis pada pertengahan abad 19 di Thailand ini akan diremake di Indonesia oleh Falcon Pictures.
Berdasarkan unggahan terbaru akun facebook Moviezy pada Rabu (31/1/2024), dijelaskan film “Pee Mak” versi Indonesia akan berjudul ‘Kang Mak’ yang disutradarai oleh Herwin Novianto, sutradara film ‘Why Do You Love Me’ dan ‘Kembang Api’, sementara skenarionya ditulis oleh Alim Sudio, penulis skenario film ‘Miracle in Cell No. 7’.
‘Kang Mak’ akan mengambil latar belakang pada masa penjajahan Jepang di daerah tanah Sunda pada tahun 40-an. Menurut sang sutradara, Herwin Novianto, perbedaan utama dengan versi sebelumnya adalah pemilihan karakter yang lebih tua, yang nantinya akan dijelaskan dalam cerita film.
Karakter utama dalam film ini akan diperankan oleh pasangan suami istri Vino G. Bastian dan Marsha Timothy, sementara karakter dukun akan dimainkan oleh Andre Taulany. Selain mereka, film ini akan menampilkan Indro Warkop, Tora Sudiro, Amink Sugandhi, Indra Jegel, Rigen Rakelna, Jirayut, TJ Ruth, dan Tarzan dalam peran-peran pendukung.
Produksi ‘Kang Mak’ akan segera dimulai tahun ini dan direncanakan akan tayang di bioskop-bioskop Indonesia pada awal tahun depan.
