• Monday, 1 March 2021
  • Melly Indrawati
  • 0

Hari Sabtu, 27 Februari 2021, pukul 09.00 – 12.00 WIB telah dilaksanakan Sidang Pelantikan IX PC Himpunan Mahasiswa Buddhis Indonesia (Hikmahbudhi) Malang dengan tema “Mewujudkan Hikmahbudhi yang Proaktif di Era Tatanan Baru dengan Mempertahankan Nilai-nilai Buddhisme dan Pancasila”.

Tema yang diambil jelas menggambarkan bagaimana pemuda buddhis harus berperan aktif untuk membantu dan memajukan peradaban masyarakat buddhis. Serta, menjadi agen dalam mewujudkan indonesia maju.

Tema ini juga bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada para pengurus Hikmahbudhi Malang bahwa bagaimanapun perubahan peradaban, pemuda buddhis terutama pengurus Hikmahbudhi malang harus terus memegang teguh nilai buddhisme dan pancasila.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memperbarui dan melanjutkan estafet kepemimpinan Hikmahbudhi Malang. Serta, untuk memperkenalkan jajaran Pengurus Cabang Malang Himpunan Mahasiswa Buddhis Indonesia. Dalam sidang pelantikan ini, mengangkat dan memilih Melly Indrawati sebagai Ketua PC Hikmahbudhi Malang yang baru.

Sidang Pelantikan, dilaksanakan secara live melalui Zoom Meeting. Hal ini karena, masih berlangsungnya pandemi COVID-19. Acara ini juga, dihadiri oleh ratusan peserta yang terdiri rekan-rekan mahasiswa, dan berbagai lembaga-lembaga di Kota Malang.

Sidang Pelantikan IX PC Hikmahbudhi Malang, menghadirkan Keynote Speaker yaitu Dr. Ir. Mochammad Fadjroel Rachman, M.H. selaku juru bicara presiden RI, sambutan dan pesan dhamma oleh Y.M. Bhikku Jayamedho Thera, sambutan oleh Dr. H. Sutiaji selaku Wali Kota Malang, Leonardus Simarmata selaku Kapolresta Kota Malang, serta I Made Riandiana Kartika, S.E. selaku Ketua DPRD Kota Malang.

Keynote Speaker Fadjrolel Rachman dalam penyampaiannya tentang peran pemuda menuju Indonesia maju mengatakan bahwa pemuda adalah Indonesia, dan Indonesia adalah pemuda.

“Dengan ini, dapat diketahui bahwa pemuda merupakan hal penting yang dimiliki oleh bangsa dan negara. Pemuda juga merupakan tonggak berjalannya kehidupan bangsa dan negara. Maka dari itu, untuk mewujudkan Indonesia yang maju diperlukan peran serta pemuda,” katanya.

Sementara itu Bhikkhu Jayamedho memaparkan, Hikmahbudhi Malang merupakan organisasi yang pemuda buddhis yang penting, karena masih memikirkan kondisi masyarakat dan negara. Dimana, radikalisme dan intoleran masih berkembang pesat.

Hikmahbudhi juga memberi peranan penting untuk memberikan asosiasi yang kokoh bagi generasi muda buddhis untuk tidak mudah meninggalkan agama. Bhikkhu Jayamedho memberikan motivasi bahwa, Hikmahbudhi harus terus berjalan walau dengan anggota yang sedikit, karena lebih baik sedikit tapi bernilai berlian daripada anggota banyak bernilai kerikil.

Acara selanjutnya dilanjutkan dengan sambutan-sambutan dari Bapak Wali Kota Malang, Ketua Cabang Hikmahbuddhi Malang periode 2020-2022, Sekretaris Jenderal Presidium Pusat Hikmahbuddhi, Ketua Kapolres Kota Malang, Ketua Walubi Kota Malang, dan perwakilan dari pembimas Buddha Kantor Wilayah Jawa Timur. Acara ditutup oleh MC dan pemutaran video solo vocal dari Elsa Gautami.

=================

Ayo Bantu Buddhazine

Buddhazine adalah media komunitas Buddhis di Indonesia. Kami bekerja dengan prinsip dan standar jurnalisme. Kami tidak dibiayai oleh iklan. Oleh sebab itu, kami membuka donasi untuk kegiatan operasional kami. Jika anda merasa berita-berita kami penting. Mari bordonasi melalui Bank Mandiri KCP. Temanggung 1850001602363 Yayasan Cahaya Bodhi Nusantara

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *