Foto : Dok. Panitia
Sebuah acara Sharing Dhamma bertajuk “Kepedulian Umat Buddha akan Kematian dan Duka” sukses digelar pada Sabtu (18/11/2023), pukul 10.00 – 12.00 di ruang Metta, lantai 2 gedung utama Wihara Ekayana Arama Jakarta. Acara ini menarik perhatian 85 umat Buddha dari berbagai komunitas, termasuk PUSA, DC1, DC2, Karuna Duta, KMS, Wulan Bahagia Provinsi DKI, dan Pandita Buddhayana MBI Provinsi DKI.
Acara diselenggarakan oleh Pusdiklat Agama Buddha Indonesia atas restu Bhante Dharmavimala. Dengan panduan Bachtiar Ismail dan bantuan penterjemah Wintomo Tjandra dari Indonesia Network of Engaged Buddhists, acara ini berlangsung meriah dengan banyaknya umat yang bertanya dalam sesi tanya jawab.
Narasumber utama acara ini adalah Jonathan Watts, anggota Japan Network of Engaged Buddhists dan penulis buku terkenal “Buddhist Care for the Dying and Bereaved.” Dalam pemaparannya, Watts menyoroti urgensi tindakan nyata umat Buddha dalam memberikan pelayanan khusus kepada mereka yang menghadapi tantangan serius, seperti keinginan untuk bunuh diri atau mempunyai masalah kesehatan. Beliau memberikan wawasan tentang bagaimana menjadi seorang “chaplain” yang terampil sehingga mampu menjalankan tugas mulia ini dengan penuh kepedulian.
Sebagai penutup acara, narasumber diberikan kenangan berupa buku “Borobudur” karya Bhante Dhammika dan Dr. Hudaya Kandahjaya, sebagai ungkapan terima kasih atas kontribusi dan inspirasi yang telah dibagikan.
Acara ini tidak hanya menjadi wadah untuk mendalami ajaran Dharma, tetapi juga membuka peluang untuk meningkatkan kesadaran dan kepedulian umat Buddha terhadap kondisi sosial sekitar, khususnya terkait dengan kematian dan duka.
=================
Ayo Bantu Buddhazine
Buddhazine adalah media komunitas Buddhis di Indonesia. Kami bekerja dengan prinsip dan standar jurnalisme. Kami tidak dibiayai oleh iklan. Oleh sebab itu, kami membuka donasi untuk kegiatan operasional kami. Jika anda merasa berita-berita kami penting. Mari bordonasi melalui Bank Mandiri KCP. Temanggung 1850001602363 Yayasan Cahaya Bodhi Nusantara