• Thursday, 27 June 2024
  • Surahman Ana
  • 0

Foto     : Surahma Ana

Rabu (26/6/2024), umat Buddha Vajrayana Cilacap menggelar Puja Api Homa Adinata Vajrasattva di Vihara Vajra Bumi Giri Putra, Desa Segaralangu, Kecamatan Cipari. Ritual yang diikuti oleh umat dari puluhan vihara di Jawa Tengah dan Jakarta, termasuk delapan vihara di Cilacap, Temanggung, Wonosobo, Banjarnegara, dan Semarang ini merupakan salah satu upacara terbesar bagi umat di Cilacap.

Acara ini menjadi momen istimewa dengan dihadiri sejumlah tamu undangan penting, termasuk Dirjen Bimas Buddha Kementerian Agama TI Supriyadi, Ketua Umum Majelis Agama Buddha Tantrayana Zhenfo Zong Kasogatan Indonesia Winarni Harsono, Pembimas Buddha Provinsi Jawa Tengah Karbono, dan Ketua DPD Walubi Jawa Tengah Tanto Harsono. Hadir pula Camat Cipari Kusnaedi serta pejabat desa setempat.

Puja dimulai dengan persembahan mandala dan pelafalan mantra yang dipimpin oleh Acarya Shi Lian Fei. Romo Pandita Tasimun, tokoh umat Buddha Cipari, menjelaskan bahwa persiapan untuk ritual tersebut telah dimulai beberapa bulan sebelumnya. “Demi kesempurnaan acara ini, kami melakukan perapalan mantra Sataksara sebanyak satu juta enam ratus kali lebih selama lima bulan,” ungkapnya.

Salah satu momen penting dalam ritual ini adalah peleburan berbagai sarana puja, sesaji, makanan, pakaian, dan perhiasan ke dalam kobaran api pada tungku yang ditempatkan di depan pintu vihara. Ritual ini melambangkan peluruhan segala kekotoran batin. Puja Api Homa ini  menjadi bukti nyata kebersamaan dan kekompakan umat Buddha Vajrayana dalam memperkokoh keyakinan mereka.

=================

Ayo Bantu Buddhazine

Buddhazine adalah media komunitas Buddhis di Indonesia. Kami bekerja dengan prinsip dan standar jurnalisme. Kami tidak dibiayai oleh iklan. Oleh sebab itu, kami membuka donasi untuk kegiatan operasional kami. Jika anda merasa berita-berita kami penting. Mari bordonasi melalui Bank Mandiri KCP. Temanggung 1850001602363 Yayasan Cahaya Bodhi Nusantara

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *