Temanggung merupakan salah satu kabupaten yang masih menjunjung tinggi kesenian tradisional. Berbagai kelompok kesenian tradisional seperti jatilan, kuda kepang, topeng ireng, ledek, warok, dan lain-lain masih dilestarikan di desa-desa. Menurut data dinas pariwisata Temanggung, saat ini lebih dari 750 kelompok kesenian yang telah terdaftar dan mendapat sertifikat.
Kesenian tradisional inilah yang menjadi sarana hiburan dan memeriahkan setiap event masyarakat Temanggung. Mulai dari festival budaya Kabupaten Temanggung, perayaan kemerdekaan Republik Indonesia, hingga memeriahkan warga yang mempunyai hajat.
Melihat hal itu, Keluarga Mahasiswa Buddhis Universitas Indonesia (KMB UI) menggelar berbagai pentas seni tradisional dalam pesta rakyat malam perpisahan dengan warga. Acara ini digelar di Pedopo Paud Sadhapala, Dusun Krecek, Desa Getas, Kecamatan Kaloran, Rabu, (29/8/2018).
Baca juga: KMBUI Membuat Desa Binaan di Temanggung
“Ini merupakan persembahan kami kepada warga Krecek yang telah menerima kami dengan sangat ramah di dusun ini. Mungkin ini adalah pengalaman terbaik dalam hidup kami, dan kami tak akan melupakan kebersamaan ini,” tutur Steven, salah satu panitia penggagas acara ini.
Berbagai pentas kesenian ditampilkan dalam acara ini. Mulai dari pentas topeng ireng dari anak-anak Dhammaseka Saddhapala, kuda lumping putra dan putri Dusun Krecek, hingga pentas drama singkat dari Mahasiswa Universitas Indonesia sendiri.
Suasana meriah berubah menjadi haru saat lampu dimatikan, para mahasiswa membawa lilin ke atas panggung dan menyanyikan lagu perpisahan kepada warga Krecek. “Terima kasih bapak ibu atas segala kehangatanya,” ucap mereka secara bersamaan. Selesai itu mereka turun panggung disusul dengan pelukan hangat.
Acara malam itu diakhiri dengan menonton foto dan video aktivitas selama lima hari bersama warga dusun Krecek.
=================
Ayo Bantu Buddhazine
Buddhazine adalah media komunitas Buddhis di Indonesia. Kami bekerja dengan prinsip dan standar jurnalisme. Kami tidak dibiayai oleh iklan. Oleh sebab itu, kami membuka donasi untuk kegiatan operasional kami. Jika anda merasa berita-berita kami penting. Mari bordonasi melalui Bank Mandiri KCP. Temanggung 1850001602363 Yayasan Cahaya Bodhi Nusantara