• Wednesday, 5 June 2024
  • Surahman Ana
  • 0

Foto     : Christzoephotoworks/dok.panitia

Suasana harmonis umat beragama menyelimuti perayaan Tri Suci Waisak yang diikuti oleh ribuan umat Buddha di Vihara Sasana Paramita Velusindoro Arama, Dusun Sigarut, Desa Rejosari, Kecamatan Bansari, Kabupaten Temanggung, Minggu (2/6/2024).

Perayaan dihadiri oleh tiga Bhikkhu Sangha diantaranya Bhante Jayaratano, Bhante Khemadhiro, dan Bhante Abhijato. Turut hadir dalam acara Camat Bansari beserta jajaran dan perangkat Desa Rejosari.

Perayaan yang juga melibatkan umat lintas iman dari sekitar vihara ini, menarik ribuan umat Buddha dari berbagai kota di Jawa Tengah dan sekitarnya. “Kurang lebih 2000 umat yang hadir, berasal dari Temanggung, Surabaya, Pekalongan, Kebumen, Bekasi, Solo, Blora, Yogyakarta, dan beberapa kota lain,” kata Ivana Hariyanti, salah satu panitia acara.

Sebelum perayaan, umat mengawali dengan persembahan dana makanan. Parayaan dimulai dengan persembahan amisa puja oleh anak-anak Sekolah Minggu Buddha (SMB), dilanjutkan dengan puja bakti. Bhante Abhijato mengisi sesi Dhammadesana dengan menyampaikan pesan penting tentang arti sejati dari puja, atau penghormatan tertinggi kepada Sang Buddha.

“Kalau seseorang melakukan puja dengan memberikan persembahan bunga, lilin, buah, dan persembahan lainnya, itu sangat baik. Membaca paritta setiap malam itu juga sangat baik, luar biasa. Namun ketika seseorang sudah melakukan itu semua kemudian di senggol sedikit saja marah, ngamuk, lalu di mana Dhammanya?” tanya bhante.

“Oleh karena itu, Sang Buddha mengatakan bahwa puja tertinggi kepada Sang Buddha adalah mempraktekkan ajaran Dharma,” tambahnya.

Acara dilanjutkan dengan puja dana, pelimpahan jasa, dan pemercikan tirta paritta. Para tokoh masyarakat seperti Camat Bansari dan Kepala Desa Rejosari memberikan apresiasi atas penyelenggaraan perayaan ini dalam sesi sambutan, semakin menambah suasana kerukunan antar-umat beragama dalam perayaan ini.

=================

Ayo Bantu Buddhazine

Buddhazine adalah media komunitas Buddhis di Indonesia. Kami bekerja dengan prinsip dan standar jurnalisme. Kami tidak dibiayai oleh iklan. Oleh sebab itu, kami membuka donasi untuk kegiatan operasional kami. Jika anda merasa berita-berita kami penting. Mari bordonasi melalui Bank Mandiri KCP. Temanggung 1850001602363 Yayasan Cahaya Bodhi Nusantara

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *