Artikel ini mengulas profil B.R. Ambedkar, seorang figur penting dalam sejarah India dan seorang aktivis bagi kaum Dalit (“yang tak tersentuh”).
B.R. Ambedkar (1891-1956) adalah seorang negarawan, pembaharu sosial, dan pemimpin kemerdekaan yang memimpin kebangkitan Buddhis di India – dikenal juga sebagai Pergerakan Buddhis Dalit. Dia menginspirasi jutaan orang India untuk beralih ke agama Buddha untuk menghindari penindasan sistem kasta Hindu, yang tidak dikenal dalam agama Buddha.
Tumbuh besar sebagai seorang Dalit, yang kemudian dikenal sebagai “kaum tak tersentuh”, Ambedkar mengenal arti diskriminasi secara langsung. Dia adalah salah satu dari orang Dalit pertama yang menerima pendidikan tinggi dan kemudian memeroleh sebuah gelar hukum dan doktor di bidang ekonomi dari Columbia dan the London School of Economics.
Sebagai Menteri Hukum pertama di negara India yang baru merdeka, Ambedkar adalah arsitek utama konstitusi negara tersebut, yang melarang diskriminasi berdasarkan sistem kasta. Tetapi dia menjadi yakin bahwa satu-satunya cara untuk benar-benar melepaskan diri dari sistem kasta yang keras adalah dengan meninggalkan agama Hindu seutuhnya.
Baca juga : Tokoh Buddhis Dunia dan Karyanya
Pada tahun 1956 dia beralih ke agama Buddha karena dia percaya bahwa bentuk ideal hak asasi manusia universal, kemandirian, dan perjuangan tanpa kekerasan paling baik dijunjung tinggi oleh ajaran Buddha. Sekitar 400.000 Dalit pengikut Ambedkar kemudian bergabung dengannya untuk beralih ke agama Buddha, memicu kebangkitan Buddhis di India.
Ambedkar meninggal beberapa bulan setelah konversi masalnya. Dia mewariskan sebuah pergerakan yang terus membantu peralihan ke agama Buddha oleh jutaan orang Dalit – yang masih mengalami diskriminasi dan penganiayaan di jaman modern India, sebagai tanggapan atas status rendah mereka dalam hirarki sistem kasta.
Buku karya Ambedkar berjudul The Buddha and His Dharma, dianggap sebagai kitab suci bagi pergerakan Buddhis Dalit. (Lionsroar.com)
=================
Ayo Bantu Buddhazine
Buddhazine adalah media komunitas Buddhis di Indonesia. Kami bekerja dengan prinsip dan standar jurnalisme. Kami tidak dibiayai oleh iklan. Oleh sebab itu, kami membuka donasi untuk kegiatan operasional kami. Jika anda merasa berita-berita kami penting. Mari bordonasi melalui Bank Mandiri KCP. Temanggung 1850001602363 Yayasan Cahaya Bodhi Nusantara